Untuk mengatasi
rambut rontok karena rambut kering, Anda bisa menggunakan minyak kelapa. Minyak kelapa memiliki zat yang dapat mengembalikan kilau rambut, kelembapan dan vitalitas rambut serta mengandung protein.
Minyak kelapa mengandung lauric acid, capric acid dan vitamin E yang menjadi makanan rambut sehingga kulit kepala Anda akan lebih bersih dan meningkatkan volume rambut. Minyak kelapa juga baik untuk mengatasi ketombe, bahkan minyak kelapa memperkuat setiap helai dan akar rambut.
Mungkin Anda sering menemukan rambut Anda rontok ketika menyisir sesaat setelah keramas. Ini disebabkan protein yang membentuk kutikula tersebut hilang saat Anda menyisir rambut basah. Pemakaian minyak kelapa secara teratur dapat mencegah kehilangan protein pada kutikula rambut. Menurut penelitian ilmiah, Anda dianjurkan memakai minyak kelapa sebelum keramas untuk mendapatkan hasil terbaik.
Title : Atasi Rambut Rontok Dengan Minyak Kelapa
Description : Untuk mengatasi rambut rontok karena rambut kering, Anda bisa menggunakan minyak kelapa. Minyak kelapa memiliki zat yang dapat mengembalika...